Pages

Contoh Kultum Agama Islam Terbaru

Friday, July 5, 2013

Satu materi pelajaran agama Islam terbaru yang juga sering diberikan adalah kultum (kuliah tujuh menit). Untuk itu kali ini saya akan membahas contoh kultum Agama Islam sebagai referensi bagi sobat pelajar dalam menyusun tugas kultum di sekolah. Pada uraian ini sobat akan diberikan informasi mengenai bagaimana mengerjakan tugas kultum ini dengan baik.

Menyusun Tugas Kultum Terbaru

Selain mencari referensi mengenai kultum dari sumber-sumber seperti buku dan media online, sobat pelajar juga dapat menyusun tugas ini dengan membuat kultum sendiri sesuai dengan keinginan. Keuntungan dari membuat naskah kultum ini adalah sobat semua akan belajar menyusun sebuah kultum dengan berbagai variasi tema yang sesuai dengan waktu dan keadaan.

Alasan untuk menyusun sebuah kultum sendiri untuk tugas pelajaran Agama Islam ini juga karena menyusun sebuah kultum tidaklah begitu sulit dan memakan waktu yang lama. Hal ini karena materi yang ada dalam sebuahkultum tidak perlu panjang lebar namun materi yang singkat, jelas mudah dipahami. Hal ini mengingat bahwa sesuai namanya kultum ini hanya disampaikan kurang lebih hanya sekitar tujuh menit dan merupakan ceramah singkat jadi saya yakin sobat mampu menyusunnya sendiri. Untuk menyusun tugas kultum tersebut sobat dapat mengikuti beberapa langkah sebagai berikut:
  • Pilih tema yang akan disampaikan; tema yang sesuai dengan isu terkini akan lebih menarik dan diserap oleh jamaah
  • Siapkan firman Allah dan hadist yang dapat dijadikan sumber acuan penjelasan materi
  • Kembangkan tema dalam beberapa paragraf singkat
  • Jangan lupa untuk melengkapi pembukaan dan kesimpulan pada kultum yang dibuat
Meski langkah tersebut tidaklah selalu dapat dijadikan pedoman, namun dengan langkah tersebut sobat dapat mencoba menyusun sebuah kultum untuk tugas yang diberikan.

Beberapa Contoh Kultum Agama Islam

Ada banyak contoh kultum yang sering dicari dan digunakan sebagai referensi baik itu oleh pelajar maupun mereka yang sedang mempersiapkan diri memberikan kultum. Kebanyakan dari mereka mencari contoh kultum dengan beberapa kriteria sebagai berikut sesuai dengan saran penelusuran yang terkait dengan contoh kultum dibawah ini:
  • contoh kultum singkat
  • kumpulan kultum agama islam
  • contoh ceramah tentang menuntut ilmu
  • contoh kultum ramadhan
  • contoh pembukaan ceramah
  • contoh kultum tentang ikhlas
  • contoh kultum remaja
  • contoh kultum tentang sedekah
Dari beberapa contoh yang sering dicari di atas sobat semua dapat menentukan dan memilih kultum yang seperti apa yang akan sobat susun sebagai tugas.

Sebagai tambahan, biasanya ada juga beberapa sobat pelajar yang medapat tugas kultum yaitu untuk mencari contoh kultum dari berbagai sumber untuk kemudian dibacakan didepan kelas. Jika sobat mendapatkan tugas seperti ini tentunya sobat tidak perlu membuat kultum sendiri tetapi sobat dapat langsung mencari contohnya dari berbagai sumber. Untuk kebutuhan tersebut tak lupa berikut ini saya berikan beberapa contoh kultum yang dapat dipelajari oleh sobat semua. Silahkan simak contoh kultum tersebut melalui tautan berikut ini:
  1. Legalisasi Amal
  2. Meraih Derajat Tertinggi
  3. Membiasakan Berbuat Baik
  4. Lupa dan Motivasi yang Lemah
  5. Al Mujahirin
Demikianlah pembahasan kita kali ini mengenai “Tugas Contoh Kultum Agama Islam”, semoga dengan informasi yang tak seberapa ini sobat dapat terbantu dalam menyelesaikan tugas sekolah yang diberikan kali ini.

No comments:

Post a Comment

 

Most Reading