Pages

Karya Ilmiah Remaja: Pemanfaatan Daun Pepaya

Wednesday, February 13, 2013

Karya Ilmiah Remaja: Pemanfaatan Daun Pepaya. Tugas sekolah kali ini akan memperbanyak referensi mengenai karya ilmiah remaja khususnya tentang pemanfaatan daun pepaya. Kali ini kita akan mengupas mengenaik beberapa alternatif kajian dengan bahan daun pepaya agar dapat dimanfaatkan secara lebih optimal karena selama ini daun pepaya tidaklah memiliki nilai ekonomi yang tinggi.

Tugas karya ilmiah remaja: pemanfaatan daun pepaya

Berbeda dengan karya ilmiah pemanfaatan umbi gadung, kali ini kita akan mendalami mengenai daun pepaya. Tujuan penulisan dan pembahasan artikel Tusek kali ini adalah untuk memperkaya dan menambah referensi bacaan guna membantu rekan pelajar dalam menyelesaikan tugas penelitian dan penyusunan sebuah karya ilmiah khususnya yang mengenai pemanfaatan daun pepaya. Dengan pembahasan kita kali ini diharapkan rekan pelajar akan lebih mudah dan mampu menyelesaikan tugas sesuai dengan tujuan diberikannya tugas tersebut. Apa yang dibagikan ini bukan merupakan bahan contekan tetapi sebuah bahan rujukan dan perbandingan saja, jadi reka sekolah diharapkan mampu menyusun dan menyelesaikan tugas sekolahnya dengan usaha sendiri.

Kumpulan ide karya ilmiah remaja: pemanfaatan daun pepaya

Pemanfaatan daun pepaya agar memiliki nilai jual atau nilai ekonomi yang lebih tinggi merupakan salah satu ide yang sangat menarik untuk dikembangkan dan dilakukan penelitian lebih lanjut. Hal ini mengingat selama ini daun pepaya hanya dimanfaatkan untuk makanan pendamping yang tidak begitu diminati oleh banyak kalangan. Selain itu mudahnya dan banyaknya tumbuhan ini dijumpai di lingkungan kita merupakan asset berharga sebagai bahan dasar yang berlimpah sehingga jika mampu dimanfaatkan lebih lanjut akan sangat menguntungkan. Agar memberikan gambaran ide apa saja yang berkaitan dengan pemanfaatan daun pepaya ini berikut akan Tusek bagikan beberapa saran ide yang dapat kita kembangkan dan kita uji dalam sebuah penelitian karya ilmiah remaja. Ide judul kir pemanfaatan daun pepaya adalah sebagai berikut:

Pemanfaatan daun pepaya sebagai bahan dasar pembuatan kerikip

Dewasa ini banyak sekali macam-macam kripik yang dibuat dari bahan-bahan yang tidak seperti biasanya. Sebagai contoh sudah banyak beredar keripik dari daun mantang yang berbahan dasar daun mantang, ada juga keripik yang terbuat dari bahan dasar buah dan lain-lain. Dengan alasan itu tidak ada salahnya jika kita mengkaji apakah daun pepaya yang mempunyai rasa pahit ini dapat digunakan menjadi keripik yang memiliki rasa yang khas dan diterima dipasaran.

Pemanfaatan daun pepaya sebagai bahan campuran obat herbal

Sebenarnya sudah jelas bahwa daun pepaya ini, menurut beberapa sumber, banyak mengandung zat yang bermanfaat sebagai obat. Meski demikian tetap saja kita harus melalukan pengkajian atau penelitian yang mendalam apakah daun ini dapat dimanfaatkan sebagai campuran bahan obat herbat. Dengan penelitian dan kajian yang lebih mendalam kita dapat mengetahui seberapa besar daya gunanya dan atau efek sampingnya jika dikombinasikan dengan bahan obat lainnya.

Pemanfaatan daun pepaya sebagai bahan alternatif pengusir nyamuk

Dengan rasanya yang pahit itulah kita dapat menganalisa apakah daun pepaya dapat kita gunakan untuk menyusir serangga khususnya nyamuk.

Itulah mungkin beberapa ide kajian yang dapat diperhitungkan untuk dikembangkan lagi menjadi sebuah penemuan yang bermanfaat. Ide-ide tersebut hanya merupakan gagasan mentah yang masih harus dikaji kebenarannya sebelum diterapkan dalam kehidupan jadi sangatlah cocok untuk rekan pelajar yang sedang menggarap sebuah karya ilmiah remaja.

Contoh karya ilmiah remaja: pemanfaatan daun pepaya

Sebagai perbandingan saja Tusek juga akan memberikan satu contoh karya ilmiah remaja pemanfaatan daun pepaya ini sehingga rekan pelajar dapat menganalisa pokok-pokok apa saja yang mungkin dapat dikaji lebih dalam lagi. Perlu diingat bahwa yang akan dibagikan berikut ini hanya sebagai contoh dan gambaran saya yang kebenarannya mungkin masih perlu banyak kajian yang lebih serius dan mendalam.

Lihat Contoh 



Demikianlah tambahan referensi yang Tusek bagikan kali ini mengenai karya ilmiah remaja, semoga dapat membantu dan memberikan informasi dan inspirasi positif guna memperlancar proses belajar.

No comments:

Post a Comment

 

Most Reading